Elitkita.com-Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung Barat (KBB) Asep Dedih mengatakan akan membuka rekrutmen seleksi bakal calon kepala Sekolah, yang hampir 98 sekolah meliputi kepsek sekolah Dasar (SD) dan Kepsek Sekolah mengah Pertama (SMP) se KBB , yang belum ada bakal calonya. Kata Asep Dendih Kepada ELITKita. 24/02/2021.
Adapun persyaratan Calon Kepala Sekolah Dikatakannya, sesuai dengan amanat Permendikbud No 6 tahun 2018 tentang penugasan guru sebagai kepala sekolah. Seorang guru yang akan ditugaskan menjadi kepala sekolah wajib memiliki sertifikat kepala sekolah, oleh karenanya kata Asep, kepala sekolah yang hanya berstatus pelaksana tugas (PLT) tidak berwenang mengambil kebijakan strategis, seperti terkait keuangan.
“Kita sudah Mengirim surat terbuka kepada seluruh sekolah SD Maupun SMP terhitung tanggal 22 Februari 2021 untuk seleksi kesiapan calon kepala sekolah. Karena yang memiliki kewenangan Bantuan Operasional Sekolah (Bos) itu Kepsek, defenitif,” Tambahnya.
Asep Dedih, kepala Dinas Pendidik (KADISDIK) juga menjelaskan, terdapat beberapa tahapan yang harus dilampirkan oleh para calon Kepsek diantaranya yakni, diwajibkan melampirkan berkas yang sudah disediakan, lalu dikirimkan ke panitia seleksi.selanjutnya setelah itu, jika lulus verifikasi, pada tahapan kedua para calon Kepsek akan di selekai administrasi dan seleksi tertulis (akademik). Jelasnya.
“ Terahir Asep juga megaskan bahwa mereka nanti di seleksi oleh tim penguji dari Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Kepala Sekolah (LP2KSK) dari solo bekerjasama dengan LPMP Jabar , secara profesional dan terbuka sehingga target repormasi birokrasi dalam rekrutmen calon kepala sekolah yang memiliki kredibilitas sesuai tugas dan tanggungnya sebagai kepsek guna memajukan dunia pendidik di Kabupaten Bandung Barat akan tercapai ,” Pungkasnya.