Komunitas "Dulur" Hengki Berbagi Takjil Gratis Wujud Keperdulian Sesama Muslim


elitKITA.com — Wujud kepedulian terhadap sesama muslim, di bulan suci Ramadhan 1444H salah satu komunitas "Dulur" Hengki, membagikan takjil gratis kepada para pengemis, pengendara motor dan warga kurang mampu untuk berbuka puasa. 


Pembagian takjil gratis tersebut, dilaksanakan di sekitar Jalan Raya Rajamandala Kecamatan Cipatat Kabupaten Bandung Barat 9/42023 kemarin. Kegiatan ini, selain merupakan wujud kepedulian terhadap sesama umat Muslim yang sedang menunaikan ibadah puasa tentunya merupakan sarana beribadah, hal ini akan menjadi inspirasi bagi komunitas lainnya untuk berbagi.


Syamsul Sampe, salah satu koordinator komunitas "dulur Hengki didampingi Bendarhara Wawan Saefulatif, Seketaris Agus Dani berserta seluruh anggota turut serta dalam kegiatan takjil gratis dilaksanakan di jalan Rajamandala Cipatat, bagian daripada bentuk kegiatan bakti sosial berbagi di bulan puasa ini dilakuan merupakan  kebersamaan antara anggota dalam membantu sesama umat Muslim.




Pembagian pertama, pihaknya membagikan takjil sebanyak ratusan kotak dikemas berisi air mineral, kurma, roti dan kue ringan. Dari takjil, yang diberikan itu merupakan hasil dari para donatur dermawan yang disalurkan melalui relawan komunitas "Dulur Hengki.


Pemberian takjil, akan kami lakukan menyasar ditiap daerah Kabupaten Bandung Barat yang mana berjalan selama bulan suci Ramadhan. "Insya Allah kami, akan terus lakukan dan gelar kegiatan bagi-bagi takjil ini selama bulan puasa. Kemudian tidak lupa juga kepada para donatur kami ucapkan banyak terimakasih atas bantuan dan kepedulianya, "ujar Syamsul.


Pantauan dilokasi, relawan yang tergabung dari komunitas Dulur Hengki Kurniawan Chova. Mulai, membagikan takjil kepada beberapa para pengendara motor,  pemulung dan warga kurang mampu yang ada di sekitar Jl. Raya Rajamandala. (RED. WAWAN KUSNAWAN)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama