Komunitas "Dulur" Hengki Kurniawan bagikan paket sembako pada warga masyarakat yang membutuhkan. foto. elitKita.com 3/6/2023.
elitKITA.com Bandung Barat - Komunitas "Dulur" Hengki Kurniawan, melaksanakan bakti sosial dengan menggunakan kendaraan roda 2 (dua) dan satu unit kendaraan roda 4 (empat) berisikan paket kemasan sembako. Rute dilalui berlintas di wilayah Selatan Batujajar, Cihampelas, Cililin dan Gununghalu. Komunitas "Dulur" Hengki, terbagi beberapa anggota dan dipimpin Syamsul dalam perjalanan tersebut selain touring membagikan berbagai paket kemasan sembako untuk dibagikan kepada warga masyarakat yang membutuhkannya di Kecamatan Rongga KBB 3/6/2023 kemarin.
Acara tersebut hadir pengurus komunitas "dulur" Hengki Kurniawan diantaranya ; Ketua Syamsul Sampe, Sekertaris Adun dan Wawan Saefulatif selaku Bendahara beserta seluruh anggota turut serta dalam kegiatan baksos dan touring tersebut.
Menurut ketua Syamsul Sampe komunitas "Dulur" Hengki, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian sosial yang diprogramkan dikomunitas ini. Tentunya hal ini, mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi yang menerima bantuan paket kemasan sembako. Selama diperjalanan "Alhamdullilah, terlaksana dengan baik juga merasa lebih dekat dengan warga masyarakat seperti kerabat kita sendiri. Momen ini, tentu menjadi inspirasi bagi komunitas lainnya untuk berbagi. "Ungkap Syamsul.
Seperti dalam tayangan video/elitKita.com Wawan Kusnawan melaporkan :
Sementara menurut Seketaris Adun, pembagian sembako kami lakukan menyasar ditiap daerah Kabupaten Bandung Barat dengan perjalanan touring menggunakan kendaraan roda dua untuk lebih mudah terjangkau dipelosok-pelosok yang memang sulit untuk di lalui kendaraan roda empat. Juga, kami seluruh anggota komunitas sangat berterima kasih kepada Bupati Hengki Kurniawan yang selalu mendukung dalam kegiatan ini. "Ucap Adun.
Lanjut Bendahara Wawan Saefulatif, acara ini bentuk keperdulian kami sebagai komunitas "Dulur" Hengki Kurniawan. Tentunya, dapat merasakan dan mengarah pada masyarakat KBB yang memang membutuhkan bantuan walaupun nilainya tidak seberapa tapi cukup untuk meringankan. Demikian juga "rasa tanggungjawab dan keperdulian Bupati KBB sebagai pemerhati masyarakat kecil", komunitas ini, kedepannya mudah-mudahan bagian dari pemerhati warga masyarakat kecil tersebut. "Tutup Wawan. Sumber : Iwan Humas Komunitas "Dulur" Hengki (Wawan Kusnawan)
Editor : TM