DPRD KBB Usulkan Tiga Nama Calon Pj Bupati Bandung Barat pengganti Hengki Kurniawan



elitKITA.Com -DPRD Kabupaten Bandung Barat (KBB) resmi mengusulkan tiga nama Penjabat (Pj) Bupati pengganti Hengky Kurniawan kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Hal tersebut diputuskan dalam rapat konsultasi pimpinan DPRD KBB dan para pimpinan fraksi dalam rapat Badan Musyawarah (Banmus). Hotel Grand Hani 09 -08-2023.


Ketiga nama yang diusulkan yakni Sekda Bandung Barat Ade Zakir, Kepala Dinas Sosial Jabar Dodo Suhendar, dan Kadisdik Jabar Wahyu Mijaya. 


Adanya usulan tersebut menyusul habisnya masa jabatan Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan yakni pada 20 September 2023 mendatang. Serta, mengacu pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 4 Tahun 2023 tentang Penjabat Gubernur, Penjabat Bupati dan Penjabat Walikota yang mengatur bahwa DPRD kabupaten/kota melalui Ketua DPRD dapat mengusulkan 3 (tiga) orang calon Pj. Bupati/Walikota yang memenuhi persyaratan kepada Menteri Dalam Negeri.


Rismanto menyebut, tiga nama yang diputuskan dalam rapat konsultasi pimpinan DPRD KBB dan para pimpinan fraksi lalu disampaikan dalam rapat Badan Musyawarah (Bammus). 

"Ketiga nama tersebut, yakni Sekda KBB Ade Zakir, Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat, Dodo Suhendar dan Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Wahyu Mijaya," sebutnya.


Rismanto menjelaskan, usai rekomendasi ketiga nama Pj tersebut diserahkan kepada Kemendagri tinggal menunggu satu nama yang terpilih. "Selanjutnya sepenuhnya menjadi kewenangan Mendagri untuk menentukan siapa Pj Bupati Bandung Barat nantinya," tandasnya. (berbagai Sumber)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama