Pejalan kaki Merasa tidak Nyaman melintas perempatan Jalan Awibitung Cicadas tanpa Pasang Polisi Tidur


𝐊𝐎𝐓𝐀 𝐁𝐀𝐍𝐃𝐔𝐍𝐆

Warga masyarakat Kelurahan Cicadas Kecamatan Cibeunying Kidul Kota Bandung, merasa tidak nyaman terkait jalur perlintasan jalan dengan ruas 3 meter bertempat dijalan perempatan Awibitung Cicadas banyak pengguna kendaraan roda dua dengan kecepatan melebihi maksimum, hal tersebut membahayakan penjalan kaki yang dapat mengakibatkan sering terjadi kecelakaan dikarenakan simpang jalan tidak menggunakan pengamanan jalan atau polisi tidur, 9/1/2024.


Sementara perlintasan perempatan jalan tersebut beridi masjid Almubarak dan Yayasan Patonah PAUD, banyak anak - anak yang mengikuti bimbingan belajar mengaji. Dan, hasil pengamatan elitkita.com yang telah dihimpun. Semestinya, pihak Kelurahan dan Dinas terkait, untuk secepatnya menanggapi keluhan warga tersebut. 


Seperti diungkapkan salah satu ibu rumah tangga Nina (35) warga RW. 08, memang jalan tersebut sudah sepantasnya untuk diperhatikan banyak terjadi kecelakaan walaupun sifatnya ringan tapi pejalan kaki harus lebih berhati - hati melewati perlintasan tersebut. Dan, saya sendiri ketika mengantar anak sekolah. Bagi pengguna kendaraan roda dua dengan kecepatan maksimum lalulang, juga kepada pihak terkait untuk menanggapi secepatnya, agar supaya para pengguna jalan dapat merasakan keamanan dan kenyamanan. "Ujarnya.


Begitupun seorang tukang becak Didin (60) RW. 8 menyampaikan saat membawa penumpang. Sering pengguna kendaraan motor dengan laju kecepatan cukup cepat dikhawatirkan bila ada anak - anak berjalan atau menyebrang begitupula para emak - emak yang setiap pagi kepasar dengan tiba - tiba mendadak. Hal itu, jangan sampai terjadi. Tentunya saya sering suka menegur "jang bawa motor teh ulah ngebut bisi nabrak budak", ungkapnya.


Mang Doel (55) RW.1, merasa kecewa kalau tidak ada tanggapan dari pihak Kelurahan atau pihak Dinas terkait untuk segera melakukan pemasangan pengamanan jalan " Polisi Tidur". Selain jalan pasilitas umum juga perlu, peningkatan keamanannya yang sangat vital bagi keselamatan kita semua. "Tegasnya.


Menurut Seklur Kelurahan Cicadas Rustaman saat ditemui elitkita.com Aji, 9/1/2024 didepan kantor kelurahan menyampaikan, dengan hal tersebut akan mengajukan pengajuan ke Disub terkait keluhan masalah jalan yang meresahkan warga tersebut. "Ringkasnya.


Hal ini, perlu untuk segera melakukan pemasangan pengamanan jalan. Bahwa, selama ini warga masyarakat kepada elitkita.com banyak yang mengeluh dan berkomentar ditakutkan kejadian beberapa waktu kebelakang. Tentunya, menjadi perhatian bersama demi kenyamanan dan keselamatan warga masyarakat begitupun pengguna jalan. (𝐀𝐣𝐢) 


𝐄𝐝𝐢𝐭𝐨𝐫 𝐓𝐌

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama