Rakor KPU KBB Menjelang persiapan Pleno 29 Pebruari sampai 1 Maret


𝐊𝐀𝐁𝐔𝐏𝐀𝐓𝐄𝐍 𝐁𝐀𝐍𝐃𝐔𝐍𝐆 𝐁𝐀𝐑𝐀𝐓

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung Barat, menggelar Rapat koordinasi persiapan Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Tingkat Kabupaten/Kota pada pemilihan umum tahun 2024, bertempat kantor KPU KBB jalan Raya Purwakarta No. 430 Tagog Apu Kecamatan Padalarang Kabupaten Bandung Barat Rabu, 28/2/2024.


Acara tersebut di hadiri dari berbagai partai politik begitupun Kapolres Kota Cimahi, Dandim 0609, Ketua Bawaslu KBB, Kepala Badan Kesbangpol KBB, Kasatpol KBB, kepala cabang PLN Padalarang, kepala dinas kesehatan daerah KBB, kepala dinas Diskominfo KBB, dan Managemen Kampoeng Legok Reset & cafe.


Menurut Ketua KPU KBB Ripqi Ahmad Sulaeiman, menyampaikan terkait keputusan hasil suara pemilu 2024 sebelum rapat Pleno tidak bisa memutuskan partai mana yang lebih unggul. Namun, KPU melihat dari mulai pungutan suara dan penghitungan suara di Kabupaten Bandung Barat "Alhamdullilah berjalan lancar juga rekapitulasi ditingkat PPK berjalan lancar. Maka, kami telah mengadakan rapat koordinasi persiapan menjelang Pleno terhitung tanggal 29 Pebruari sampai 1 Maret.


Lebih lanjut Ripqi Ahmad Sulaeman menambahkan bahwa akan diselesaikan  rapat-rapat yang kita umumukan dari hasil suara yang diperoleh masing - masing partai politik ditingkat Kabupaten Bandung Barat. Setelah itu, baru kita gabungkan pada saat Pleno. "Pungkasnya. (𝐀𝐫𝐢𝐢). 


Editor 𝐓𝐨𝐧𝐢 𝐌𝐚𝐫𝐝𝐢𝐚𝐧𝐚.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama