Milangkala Desa Jayamekar ke-44, Ciptakan " Lingkungan yang sehat, Rukun dan Sejahtera"


KABUPATEN BANDUNG BARAT, - 

Desa Jaya Kecamatan Padalarang gelar Milangkala yang ke-44 bertemakan kali ini menciptakan "Lingkungan yang sehat, rukun dan Sejahtera" menuju Jayamekar yang Maju. Sekaligus, memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, dimeriahkan dengan mempertunjukan pagelaran Wayang Golek Putra Giriharja 3 dengan Dalang H. Dadan Sunandar Sunarya dimulai pukul 20.00 WIB sampai dengan selesai bertempat Lapak Pasir Yonkav IV Tank Kampung Purabaya RW. 06 Desa Jayamekar Jum'at, 13/9/2024.


Dalam acara tersebut, turut di undang Pj. Bupati Bandung Barat, Komandan Pusdikkav, Dandenma Pusdikkav, Komandan kompi Yonkav IV Tank, Kadis DPMD Bandung Barat, Camat Padalarang, Kapolsek, Danramil, APDESI para kepala Desa, Perangkat Desa, Karang Taruna, para ketua RT/RW serta tokoh masyarakat.


Sekdes Jayamekar M. Mulyono, menjelaskan kegiatan ini berkat kolaborasi kerjasama seluruh komponen masyarakat baik dari Pemerintahan Desa, ketua RT/RW dan keluarga besar Yonkav IV Tank serta Pusdikkav.


Kami berterima kasih kepada Komandan Pusdikkav Brigjen TNI Tatang Budiman S.I.P,. M.H.I., dan Komandan Kompi Yonkav IV Tank Kapten Fredi Bastanta S.T.Han,. M.A.P., yang telah memberikan fasilitas dan kerjasamanya.


"Dan ini, merupakan kado istimewa buat warga masyarakat, karena kita bersama-sama berkolaborasi bisa menciptakan desa Jayamekar yang inovatif dan lebih maju. Sehingga tidak hanya kegiatan - kegiatan sektor pembangunan, tetapi sektor - sektor dibidang lainnya termasuk dibidang pemberdayaan masyarakat dan saat ini suguhan istimewa dengan pagelaran Wayang Golek yang bisa di tonton oleh warga masyarakat Jayamekar khusunya dan masyarakat Bandung Barat pada umumnya"


Perlu kami sampaikan dari 26 RW (Rukun Warga), mereka memberikan sajian sebagai suguhan dan tak luput juga ikut berperan RW serta karang taruna dalam kegiatan ini. Mereka adalah sebagai panitia pelaksana dalam kegiatan ini. "Tuturnya.


Sesuai dengan Tema kita perkuat kebersamaan dalam menciptakan lingkungan yang sehat, Rukun dan Sejahtera menuju Jayamekar yang Maju. "Pungkasnya. (iyus) 


Editor Toni Mardiana.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama