BANDUNG, –
TK. Bukit Dago berlokasi di Jalan Bukit Dago Selatan No. G-5 sukses menyelenggarakan kegiatan outbound pada Kamis, 21 November 2024.
Kegiatan ini bertempat di Kampung Wisata Pangjugjugan Cilembu, Tanjung Sari dan dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah sekaligus pembimbing, ibu Hendayani, S.Pd AUD.
Acara ini, bertujuan untuk memberikan edukasi dan pengalaman belajar di luar kelas kepada anak - anak.
Beberapa manfaat utama yang diharapkan dari kegiatan ini, adalah melatih kemampuan motorik kasar, membangun keberanian, meningkatkan kerja sama serta menambah wawasan tentang dunia hewan ternak dan kegiatan berkebun.
Dalam kegiatan outbound tersebut, anak - anak diajak untuk berinteraksi langsung dengan berbagai macam hewan ternak seperti kambing, sapi dan ayam.
Mereka juga belajar cara merawat hewan -hewan tersebut, selain itu juga anak - anak diperkenalkan dengan aktivitas berkebun, seperti menanam bibit tanaman dan merawat sayuran yang diharapkan dapat menumbuhkan rasa cinta terhadap alam sejak dini.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin anak - anak belajar sambil bermain. Maka, mereka juga dapat mengembangkan keterampilan motorik dan melatih keberanian dalam suasana yang menyenangkan, ” ungkap Ibu Hendayani.
Keceriaan terlihat dari wajah para siswa yang antusias mengikuti setiap aktivitas, salah satu orang tua murid mengungkapkan rasa terima kasih kepada pihak sekolah yang telah memfasilitasi kegiatan edukatif ini.
“Kami sangat senang anak - anak dapat belajar di luar kelas dan mendapatkan pengalaman langsung, semoga kegiatan seperti ini terus dilanjutkan di masa depan. ” Ujar salah satu orang tua siswa.
Dengan keberhasilan kegiatan ini TK. Bukit Dago, berharap dapat terus memberikan pengalaman belajar yang bermanfaat dan menyenangkan bagi para siswanya. (Redaksi)
Editor Toni Mardiana.