Bandung, elitkita.com - Berawal dari kegemarannya membaca hingga membikin komik, sosok yang dikenal dengan nama Tondi Hasibuan ini kini melanjutkan hobinya di kancah perfilman.
Sejak 2 (dua) tahun yang lalu, sosok yang akrab disapa Bang Tondi ini kembali meneruskan dan meningkatkan hobinya di dunia perfilman dengan membentuk dan mendirikan Production House (PH) dengan nama Dragon Motion Picture
Diketahui, sejak 2 Tahun berdirinya PH. Dragon Motion Picture dirinya berhasil menorehkan karya dengan menghasilkan sebanyak 8 (delapan) film movie.
Ke-8 (delapan) film movie tersebut diantaranya dengan judul ;
1.Waktu Yang Terhenti
2.Paku Jailangkung
3.Radio Darah
4.Lintrik 13
5.Selasih Ireng
6.Dead Tape Origin
7.Warisan Kuntilanak Merah
8.Penghulu Setan
Saat diwawancara, Sutradara yang akrab disapa Bang Tondi ini mengatakan, "Saat ini kita memiliki banyak koleksi naskah yang kesemuanya berfokus pada film horor. Dari semua naskah tersebut, terdapat karakter masing masing oleh karenanya kita sering melakukan casting film untuk mencari karakter yang bisa sesuai dengan naskah naskah tersebut," katanya.
"Dengan hadirnya PH Dragon Motion Picture ini tentunya kami optimis dan akan berupaya sehingga karya karya kami ini bisa menembus hingga di kancah internasional, salah satunya adalah kita sudah bekerjasama dengan beberapa negara diantaranya Amerika, Eropa dan India," ungkapnya, Senin 3 Maret 2025.
Tidak hanya itu, lanjutnya, "Kita juga berkolaborasi dengan artis artis legend seperti Berry Prima juga dengan artis artis seperti Ki daus dan masih banyak lagi yang lainnya sesuai dengan kebutuhan film," terang Bang Tondi.
"Pada awalnya PH kami berdiri di Kemang Jakarta namun seiring berjalan waktu, kami memilih untuk fokus di kota Bandung karena saya berfikir di bandung ini PH PH yang fokus di dunia movie agak kurang, padahal orang bandung itu orang orang yang kreatif dan saya yakin bandung bisa jadi barometer," lanjutnya.
Bang Tondi juga mengatakan bahwa hingga saat ini dirinya membuka lebar kesempatan kepada anak anak muda yang mau mengembangkan kemampuan kreativitas mereka di bidang perfilman.
"Kita tentunya membuka peluang lebar untuk siapapun yang ingin masuk di dunia perfilman baik anak kecil, remaja, dewasa ataupun orang tua, yang penting memiliki skill dan mau belajar di PH kami. Jadi siapapun yang ingin bergabung dengan PH Dragon Motion Picture (DMP) bisa datang langsung ke office kami yang berada di Jl. Jln. Guntur sari wetan no 21 turangga buah batu," katanya.
Ditempat yang sama gadis cantik yang bernama Xieen Nan Bei (19) mengaku senang dan bangga dapat berkontribusi di dunia perfilman.
"Dengan adanya PH Dragon Motion Picture ini saya tentunya merasa senang bisa bergabung dan merasakan bagaimana cara kerja seorang aktor di dunia perfilman. Alhamdulillah sampai sekarang saya sudah berhasil berkarya di 3 (tiga) film diantaranya Lintrik 13, Dead Tape Origin dan Penghulu Setan," akunya
"Sebagai kawula muda tentunya saya berpesan bahwa kita jangan pernah merasa takut untuk mencoba hal yang positif, karena sebenarnya Jika kita ada kemauan pasti ada jalan," ucapnya mengakhiri.
Ditempat yang sama, Siti Wulandari (23) yang diketahui telah bergabung sejak 6 (enam) bulan yang lalu di PH Dragon Motion Picture berharap dirinya bisa meniti karir hingga dapat masuk dikancah perfilman nasional.
"Alasan saya bergabung dengan PH Dragon Motion Picture ini salah satunya adalah jenjang karir, karena cita cita saya ingin masuk ke dunia perfilman nasional hingga internasional dan semua itu didukung oleh sutradara dan semua krue melalui management nya yang menurut saya cukup profesional," katanya.
"Alhamdulillah sejak bergabung di PH Dragon Motion Picture ini saya berhasil menorehkan karya di 4 (empat) film diantaranya dengan judul Lintrik 13, Radio Darah, Warisan Kuntilanak Merah dan Penghulu Setan," ucapnya mengakhiri.
Benk•Benk