OPINI PUBLIK
Tingkat kemacetan Simpang Cimareme Kabupaten Bandung, menjadi sorotan serius para pakar tranportasi, melihat area kawasan industri serta lintas area militer Kopassus, di tambah dengan kepadatan penduduk cukup signifikan.
Sebagai Pegamat Kebijakan Publik dan Politik dari hasil analisis, banyak hal yang tersangkut dalam kepentingan umum untuk mencari solusi tepat dalam penanggulanganya.
Area jalan Cimareme, merupakan jalan Propinsi yang semestinya dari dulu sudah di antisipasi akan terjadinya gejolak perubahan daerah tersebut.
Pemerintahan Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten Bandung Barat, harus bertanggung jawab atas terjadinya sekarang ini sangat tepat kolaborasi kerjasama Pemerintahan di perlukan.
Solusinya banyak artenatif yang harus di ambil, tentunya sudah menjadi komitmen Pemerintah terkait dan pihak terkait lainnya.
Di pandang perlu adanya Perluasan badan jalan, kiri dan kananya masing - masing, tinggal saja mengukur dari arus mana tingkat kemacetan mulai ada dan sampai terurey jalanan kendaraan normal.
Tinggal saja Pemerintah diperlukan sosialisasi lebih awal, agar masyarakat maupun pihak yang terkait sepanjang jalan tersebut paham dan mengetahui lebih jelas berguna untuk masyarakat.
Adapun solusi lainnya dalam pencegahan dan antisipasi kemacetan, sementara kendaraan - kendaraan besar, tidak melewati jalan tersebut. Dimungkinkan ada batas waktu tertentu, mungkin malam hari sangat jelas jumlah kendaraan besar dari pabrik - pabrik cukup banyak.
Fungsi Kepolisian Lalu Lintas (Polantas) sangat dibutuhkan dan ektra ketat, bagaimana mengurai kemacetan pasti akan ada pada jam - jam tertentu. Pihak Kepolisian Lalu Lintas, lebih memahami jalur - jalur artenatif lainnya dapat dipergunakan.
Dengan kerjasama Pemerintahan dan unsur Kepolisian serta Dishub termasuk para pengguna jalan begitupun pegusaha pabrik beserta masyarakat bersatu "Insyalloh, jalan Simpang Cimareme dapat terselesaikan dengan cepat tepat sasaran.
Editor Toni Mardiana S.Ikom
Oleh : R. Wempy Syamkarya (Pengamat Kebijakan Publik dan Politik)