Jabar,-
Dalam rangka memastikan kelancaran dan kesiapan pengamanan arus balik Lebaran 2025, bahwa Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Waka Polri) Komjen. Pol. Drs. Ahmad Dofiri M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Rest Area KM 62 Kecamatan Purwasari Kabupaten Karawang pada Senin, 7/4/2025.
Kunjungan yang berlangsung dari pukul 11.00 WIB hingga 13.20 WIB, ini merupakan bagian dari rangkaian pemantauan Operasi Ketupat 2025, khususnya dalam mengawasi pergerakan arus balik masyarakat usai merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
Dalam kegiatan tersebut Waka Polri, didampingi oleh sejumlah pejabat utama Mabes Polri.
Kapolres Karawang, AKBP Edwar Zulkarnain S.I.K,. S.H,. M.H., menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung kesiapan personel serta sarana prasarana yang digunakan dalam pengamanan dan pengaturan arus balik di wilayah hukum Polda Jawa Barat, khususnya di jalur tol Karawang yang merupakan titik krusial dalam arus lalu lintas nasional.
"Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan kondusif. Personel di lapangan siap siaga mengatur lalu lintas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujar Kapolres.
Kunjungan ini, diharapkan dapat meningkatkan semangat personel dalam menjalankan tugas, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang melakukan perjalanan kembali ke kota masing-masing pasca Lebaran. (Redaksi)
Editor Toni Mardiana.
Bandung, 7 Maret 2025.
Dikeluarkan, oleh Bid Humas Polda Jabar.